Senin, 06 November 2017

Inilah Deretan Toping Martabak Kekinian Yang Rasanya Bikin Lidah Bergoyang



Inilah Deretan Toping Martabak Kekinian Yang Rasanya Bikin Lidah Bergoyang

 Salah satu camilan favorit saat malam hari, yaitu martabak manis. Rasanya jelas manis dan legit, bisa membuat Sahabat  ketagihan. Selain itu, aneka topingnya juga menggugah selera, seperti kacang, coklat, keju, wijen.

Namun, saat ini banyak varian toping martabak kekinian yang sedang tengah populer di kalangan masyarakat. Apa saja?



1. Topping Es Krim
Inilah Deretan Toping Martabak Kekinian Yang Rasanya Bikin Lidah Bergoyang
Meskipun lebih nikmat disajikan selagi hangat, tapi dinginnya es krim malah menjadi toping menarik. Saat pertama kali menggigitnya, sensasi dinginnya es krim, empuknya martabak bercampur di dalam mulut.

Banyak varian es krim yang bisa dikombinasikan dengan martabak manis. Tapi biasanya, jenis es krim gelato-lah yang banyak dicari dan terfavorit.



2. Marshmallow
Inilah Deretan Toping Martabak Kekinian Yang Rasanya Bikin Lidah Bergoyang

Marshmallow merupakan sejenis permen bertekstur lembut dan kenyal. Rasanya manis juga lembut, biasa digemari anak-anak. Tapi, permen ini juga tidak kalah nikmat jika dijadikan toping martabak.Teksturnya yang unik, membuat siapa saja selalu ketagihan menyantapnya.

Biasanya, marshmallow dipadukan dengan olesan Nutella, Ovomaltine dan selai lainnya yang ada di bagian bawah.



3. Green Tea
Inilah Deretan Toping Martabak Kekinian Yang Rasanya Bikin Lidah Bergoyang
Belakangan ini, aneka makanan khususnya dessert sedang tren dengan rasa green tea (matcha). Begitu pun toping martabak manis, makanan ini semakin digemari para penikmatnya. Selain itu, coklat green tea pun menjadi bagian varian favorit untuk melengkapi rasa maratabak. Kit Kat misalnya.

Supaya lebih nikmat, taburan keju parut dan susu kental manis sebagai tambahannya.



4. Toblerone, Ovomaltine dan Nutella
Inilah Deretan Toping Martabak Kekinian Yang Rasanya Bikin Lidah Bergoyang
Ketiga rasa coklat ini sebenarnya nama brand. Tapi karena kepopulerannya, makanan ini berubah menjadi sebuah rasa kekinian untuk toping aneka dessert, termasuk martabak manis. Rasanya memang benar-benar lezat. Apalagi jika disajikan hangat, lelehan ketiga coklat sejuta umat ini terasa di mulut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar